Site icon Ujung Jari

TYL: Ekspektasi Saya tidak Meleset

GOWA, UJUNGJARI.COM — Perhitungan cepat quick count atas hasil pemungutan suara Pilkada 2020 yang digelar serentak se Indonesia dan dilakukan di 12 kabupaten kota se Sulsel termasuk di Kabupaten Gowa, kini telah membuahkan hasil yang sangat membahagiakan paslon Adnan-Kio.

Pasalnya dari hasil hitung cepat berdasarkan versi Lembaga Suara Indonesia (LSI) Denny JA dan Jaringan Isu Publik (JIP) untuk Pilkada Gowa, paslon Adnan-Kio mampu mendulang rekor suara tertinggi di Sulsel yakni 90,91 persen dan menang telak atas upaya kolom kosong yang hanya menyedot 9,09 persen suara pemilik hak suara.

Dengan raihan ini, praktis seluruh tim pemenangan Adnan-Kio hingga relawan dan simpatisan bersukaria.

Luapan kegembiraan itupun terlontar dari Tenriolle Yasin Limpo, tante dari Adnan Purichta Ichsan. Tenriolle yang merupakan Ketua Tim Pemenangan Adnan-Kio ini mengaku sangat bersyukur atas anugerah dan berkah yang dilimpahkan pencipta semesta atas perjuangan Adnan-Kio menuju periode kedua kepemimpinannya di Gowa.

Kepada ujungjari.com, Kamis (10/12/2020) pagi, Tenriolle mengatakan raihan suara yang diperoleh Adnan-Kio merupakan angka fantastis dan rekor besar yang diraih paslon sejak Pilkada mulai diberlakukan di Indonesia.

” Saya berterimakasih kepada seluruh tim pemenangan kabupaten sampai ke tim terbawah dan gugus kabupaten, kecamatan, desa, kelurahan, jaringan dan komunitas atas segala kerja keras dan soliditas tim. Terima kasih juga pada seluruh partai pengusung dan pendukung. Kita bisa menorehkan sejarah baru untuk persentase kemenangan sesuai yang kita targetkan,” kata Tenriolle.

Putri sulung HM Yasin Limpo ini mengatakan capaian itu teraih karena kerja-kerja solidnya tim.

” Saya bisa bersama menyelesaikan kalau ada masaalah. Mungkin karena saya bisa mengayomi dan membuat tim seperti keluarga sendiri. Saya juga menyampaikan terima kasih khusus buat pak Haris YL yang  banyak membantu,” kata Tenriolle.

Ditanya soal persentase suara Adnan-Kio yang mencapai 90,91 persen, Tenriolle mengaku capaian itu melebihi dari targetnya yakni 85 persen.

” Ekspektasi saya tidak meleset malah lebih dari target saya sendiri, 85 persen. Ini sangat membanggakan dan ini prestasi tim. good job my team,” ungkap politisi perempuan dengan sapaan akrab suku Makassar, Daeng Bannang ini.-

Exit mobile version