ikut bergabung

36 Community Loyalis NA di Pilgub Sulsel Pilih Menangkan Appi-Rahman di Pilwali Makassar 2020


Sulsel

36 Community Loyalis NA di Pilgub Sulsel Pilih Menangkan Appi-Rahman di Pilwali Makassar 2020

MAKASSAR, UJUNGJARI- Tak hanya pendukung rival di Pemilihan Wali Kota Makassar 2020 yang memilih hijrah ke Munafri Arifuddin-Abd Rahman Bando (Appi-Rahman).

Detik-detik akhir atau jelang pencoblosan, 9 Desember 2020 mendatang, sejumlah komunitas relawan Nurdin Abdullah-Andi Surdirman Sulaiman (Prof Andalan) merapat ke Appi-Rahman.

Salah satu komunitas yang menegaskan dukungannya ke Paslon nomor urut 2 itu yakni 36 Community.

Baca Juga

Komunitas yang beranggotakan mayoritas driver Ojek Online (Ojol) ini berbasis di Jl Gunung Nona.

“Kemarin kami ketemu langsung dengan Ketua Tim Appi-Rahman, Pak Erwin Aksa sekaligus dilantik juga,” ucap Ketua 36 Community, Muh Fadli, Kamis (3/12/2020).

Fadli menyebut alasan mereka bersikap pada Pilwali Makassar 2020 bergabung ke Appi-Rahman karena dilatari beberapa alasan.

“36 Community ini komunitas yang ikut menangkan Prof Nurdin di Pilgub lalu. Mengapa kami gabung ke Appi-Rahman karena programnya masuk akal dan dibutuhkan, diantaranya relaksasi pajak dan penanganan Covid-19 itu,” tuturnya.

Dengan anggota tim inti sebanyak 30 orang berserta anggota lainnya yang berjumlah ratusan, 36 Community bergerak memenangkan Appi-Rahman di sisa waktu yang ada.

Menurut Fadli, tidak ada kata terlambat untuk sebuah niatan yang baik, apalagi untuk kepentingan masyarakat.

“Dorongan dukungan ini murni untuk melihat Makassar bangkit. Pemprov Sulsel dan Pemkot Makassar harus bersinergi maka dibutuhkan pemimpin yang tepat dan teman-teman di 36 Community sepakat Appi-Rahman yang paling pas dan layak,” tutupnya.

Baca Juga :   Polisi Selidiki Penyebab Terbakarnya Mobil Memuat BBM di Sidrap

Tak hanya 36 Community, beberapa waktu lalu relawan NA di Pilgub lainnya juga sudah menyatakan sikap ke Appi-Rahman.

Salah satunya yakni komunitas dari  kalangan perempuan dan millenial yang tergabung dalam Sahabat2NA Appi.

Ketua Sahabat2NA Appi, Lina Amin Noor, menjelaskan anggotanya berlatar belakang beragam profesi.

Ada wanita pengusaha, akademisi, ibu-ibu majelis taqlim, pengusaha salon, pengusaha kuliner dan ibu-ibu rumah tangga.

‘’Banyak juga anak-anak muda kaum millenial. Kami semua terpanggil dengan hati nurani dan sukarela menyatakan komitmen untuk memenangkan pasangan Appi-Rahman pada Pilwali Kota Makassar 9 Desember 2020 mendatang,” tegasnya beberapa waktu lalu.

Memori perjuangan memenangkan mantan Bupati Bantaeng dua periode itu seketika bangkit setelah mendalami visi yang dibangun Appi-Rahman yakni menggelorakan perubahan dan kebangkitan Makassar di masa depan.

dibaca : 68

Laman: 1 2



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top