ikut bergabung

Jet Ski Safari Dorong Wisata Bahari di Makassar


Makassar

Jet Ski Safari Dorong Wisata Bahari di Makassar

MAKASSAR,UJUNGJARI.COM– Gubernur Sulawesi Selatan, Prof HM Nurdin Abdullah meresmikan Grand Opening Jet Ski Safari The Ultimate Hopping Experience di Kampung Popsa, Minggu (29/11/2020). Peresmian dilakukan dengan pemotongan nasi tumpeng dan menyalakan mesin jet ski serta penguntingan pita bersama Pangdam XIV Hasanuddin dan Kapolda Sulsel.

Nurdin mengungkapkan, hadirnya Jet Ski Safari Makassar dipercaya mampu mengembangkan widata olahraga (sport tourism) di Sulsel. Sebab, tak hanya dikenal dengan kuliner yang enak, Sulsel juga memiliki pulau-pulau yang indah.

“Sport tourism seperti ini termasuk penting. Jet Ski olahraga air paling aman. Yang tidak pandai berenang pun bisa bermain asal pakai pelampung dan mempersiapkan kondisi fisik yang baik,” katanya.

Ke depan, pria kelahiran Parepare, 7 November 1963 silam ini telah merancang berbagai pembangunan di Sulsel. Termasuk membenahi pulau-pulau terluar.

“Insyaallah ada beberapa infrastruktur yang akan dibangun. Termasuk di pulau Lanjukang yang punya pasir putih yang indah. Kami bersama pemerintah kota (Makassar) akan dibenahi,” bebernya.

Selain itu akan dibangun dermaga yang terintegrasi di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI) tahun depan. Yang akan menambah fasilitas publik. 

Di akhir sambutannya, ia secara resmi membuka kegiatan Jet Ski Safari Makassar. “Dengan mengucapkan bismillah, Jet Ski Safari Makassar saya nyatakan dimulai hari ini,” pungkasnya.

Sedangkan CEO Tripwe dan Jetski Safari Indonesia, Sofian Lusa dalam sambutannya, menyebutkan, Jet Ski Safari Indonesia hadir di beberapa tempat. Makasaar menjadi tempat yang keenam. Beberapa catatan disampaikannya. Diantaranya, Jet Ski Safari Indonesia melihat perkembangan tren wisata olahraga di Sulsel.

Baca Juga :   Ketua KPU Sulsel Umumkan Positif Covid-19  

“Sport tourism dunia melihat Indonesia sebagai salah satu bangsa yang menyukai olahraga dan wisata,” ujarnya.

Hal  yang paling menggembirakan lainnya, mengacu pada tren dari pondasi digital di Indonesia. Penetrasi internet di Indonesia terus merata 67 persen. Dan sekitar 60  sudah sangat fasih bersosial media. Dan lebih menggemberikan lagi kalau kita melihat di Indonesia Timur, Makassar ini dijadikan indikator untuk perkembangan digital ekonomi di Indonesia. 

“Jadi sudah sangat pas Jet Ski Safari Indonesia dan juga pada kesempatan ini kami juga me-launching yang namanya aplikasi Tripwe.” jelasnya.

Tripwe ini adalah aplikasi yang memudahkan bagi para penggemar adventure khususnya di maritim atau bahari untuk mereka melakukan booking sekaligus pembayaran. Hal ini juga mendukung program pemerintah dalam melakukan physical distancing.

dibaca : 78

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Makassar

Populer Minggu ini

Arsip

To Top