Site icon Ujung Jari

Dosen FBS UNM Buat Pelatihan Pembuatan Perpustakaan Online Berbasis Endnote Program di Parepare

PAREPARE,UJUNGJARI.COM–Dosen Jurusan Bahasa Inggris Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) masing-masing Sultan Baa, Samtidar, dan Mardiyanah Nasta melaksanakan kegiatan PKM Pelatihan pembuatan perpustakaan online berbasis EndNote Program dan penerapannya pada penulisan karya ilmiah mahasiswa Bahasa Inggris UNM kelas Parepare. Semula kegiatan ini hanya diperuntukkan bagi Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UNM Kelas Parepare. Akan tetapi, akibat pandemik Covid 19 yang menyebabkan kegiatan ini dilakukan secara daring maka pengabdi berinisiatif untuk memberi kesempatan kepada mahasiswa lain untuk berpartisipasi, dalam hal ini Mahasiswa Program S2 Pendidikan Bahasa Inggris PPs UNM.

Kegiatan tersebut dilakukan melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UNM beberapa minggu yang lalu.

Ketua Pelaksana Kegiatan PKM, Sultan Baa menyatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk memperkenalkan dan melatih mahasiswa untuk membuat perpustakaan online dan menerapkan dalam menulis referensi dan bibliografi dalam tulisan ilmiah menggunakan software EndNote yang sudah telah diakui secara internasional dan telah digunakan di negara-negara maju.

“Kami perlu kemukakan bahwa tujuan dan manfaat dari pelaksanaan kegiatan ini adalah melatih mahasiswa membuat perpustakaan online, menambah referensi ke perpustakaan pribadi, meningkatkan kemampuan dalam menulis bibiografi yang benar, dan meningkatkan kemampuan merubah bibliografi ke berbagai jenis reference style dengan menggunakan aplikasi EndNote” kata Sultan Baa.

Sementara itu, pihak mahasiswa sebagai sasaran pengabdian masyarakat merespon positif dengan adanya pelatihan EndNote Program ini. Para peserta menuturkan bahwa pelatihan ini sangat bagus dan bermanfaat sekali bagi mereka utamanya untuk membuat referensi atau bibliografi khususnya pada penulisan skripsi atau tesis walaupun sebelumnya telah diperkenalkan aplikasi lain seperti Mendeley, Ms Word dan lain-lain.
Salah seorang peserta, Wahyudi Taha mengatakan “Saya mendapatkan pengalaman dan ilmu baru dalam menulis referensi. EndNote sangat membantu dan memudahkan saya dalam membuat referensi. Walaupun dalam Ms. Word ada aplikasi bawaan serupa tapi terbatas dalam hal jenis referensi yang dibuat, tidak seperti EndNote yang menyediakan banyak jenis referensi dan style penulisan referensi yang sesuai standar internasional”.

Kegiatan Pengabdian PKM Tim Universitas Negeri Makassar yang dilaksanakan di Kota Parepare telah dibuka secara Daring oleh Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Prof Dr H. Bakhrani A. Rauf, MT beberapa waktu yang lalu bersamaan dengan beberapa PKM lain yang dilaksanakan di Kota Parepare.

Kegiatan PKM pelatihan EndNote ini sendiri dilaksanakan beberapa saat kemudian melalui daring dan bimbingan secara tatap muka secara terbatas disambut dengan antusias oleh para peserta.

Exit mobile version