ikut bergabung

Kasek SMP 20 Simbang Terpilih Ketua PGRI Cabang Simbang


Berita

Kasek SMP 20 Simbang Terpilih Ketua PGRI Cabang Simbang

MAROS,UJUNGJARI–Persatuan Guru Republik Indonesia Kecamatan Simbang Kabupaten Maros gelar konferensi cabang di Aula Laboratorium SMPN 15 Simbang yang dibuka H. Abd Muis Kepala Bidan (Kabid) Pendidikan SD dan SMP Diknas Pendidikan Maros, Para pengurus PGRI Kabupaten, Para Pengawas SD dan SMP serta seluruh Kepala Sekolah dari tingkat TK PAUD, SD dan SMP se kecamatan Simbang.Senin (26/10/2020).

Dihadaoan para peserta komprensi, Muis menyampaikan bahwa berorganisasi harus saling percaya antara pengurus dan anggotanya mengenai program yang sudah disepakati dan semoga untuk pengurus yang terpilih nanti semakin bertambah tingkat solidaritasnya.

Kami yakini bahwa Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) merupakan wadah untuk memotivasi Guru agar terus bersatu padu demi mewujudkan kemajuan pendidikan Indonesia dalam mencerdaskan kehidupan Berbangsa dan Bernegara, Organisasi ini terus berupaya Memantapkan Jati diri Guru menuju Indonesia Cerdas dan reformasi pendidikan Nasional yang bermutu menuju tatanan pendidikan Indonesia bermartabat.

Sementara itu wakil ketua PGRI Kabupaten Hajerah Kadir pada acara konferensi tersebut mengatakan bahwa PGRI adalah sebuah organisasi profesi terbesar di Indonesia. Karena besaranya maka kami mengajak kepada seluruh anggota PGRI Simbang untuk berani berbuat yang lebih besar hingga dapat menghasilkan karya yang bermanfaat untuk negeri yang kita cintai bersama.Tunjukan bahwa PGRI mampu mendobrak apa yang ada didepannya dalam hal yang positif.” Ayo kita tunjukan bahwa organisasi PGRI cabang Simbang mampu menghasilkan karya yang besar dalam memajukan pendidikan di simbang,” ujar Hajerah Kadir.

Baca Juga :   Menteri Pertanian RI Tanam Perdana Porang Di Lahan Kodim 1420 Sidrap

Ditambahkan Hajerah, pada konfrercab ini kami berharap bila memilih carilah pemimpin yang memiliki Reading yaitu lider, empati, akuntabel, disiplin, inovatif dan berwawasan global. Bila hal ini dimiliki ketua PGRI Cabang Simbang maka kami berkeyakinan PGRI Simbang akan menjadi organisasi yang dapat menghasilkan karya yang besar untuk kemajuan pendidikan di kab Maros.” Jangan takut berbuat untuk hal yang positif kami pengurus di Kabupaten tentunya ikut mendukung program yang sudah disepakati dan semoga pengurus yang terpilih nanti semakin bertambah tingkat solidaritasnya.” harap Hajerah.

Dalam kesempatan itu Ketua demosioner PGRI Cabang Simbang
Abd Kadir menyampaikan terima kasih atas kepercayaannya para anggota terhadap dirinya sebagai ketua selama 5 tahun ini, serta semoga kepada ketua terpilih agar senantiasa tetap menjalankan mandat serta program hasil dari konferensi dengan tujuan memajukan pendidikan dalam upaya mencerdaskan anak bangsa.” Saya berharap pengganti saya sebagai ketua PGRI Cabang Simbang memiliki semangat yang tinggi, mampu bekerja untuk membangun PGRI Simbang, ikhlas dan mengedepankan kerja sama yang baik sebagai bentuk pengabdian pada organisasi PGRI yang kita cintai bersama.” Ujar Abdul Kadir.

dibaca : 56

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top