ikut bergabung

Warga di Marusu Percaya Tahfidz Bisa Atasi Problem Air


Politik

Warga di Marusu Percaya Tahfidz Bisa Atasi Problem Air

MAROS, UJUNGJARI- Sosialisasi program paslon Andi Tajerimin-Havid S Fasha (Tahfidz) di Desa Pabbentengan, Kecamatan Marusu, Kabupaten Maros, Kamis malam, 15 Oktober 2020 kembali diwarnai curhatan warga. 

Kali ini soal air bersih. Sebab Pabbentengan memang wilayah pesisir, seperti kebanyakan desa di Marusu. 

Amir (56 tahun), selaku tuan rumah, menuturkan bahwa warga pesisir sangat ingin merasakan mudahnya mendapat air bersih.

“Sumur-sumur warga airnya asin. Apalagi di musim kemarau seperti ini,” bebernya. 

Havid yang hadir menemui warga berujar, sebenarnya enarnya air asin itu bisa diubah jadi air tawar. Ada sebuah teknologi yang memungkinkan itu.

“Dan itu hanya bisa diadakan jika Tahfidz yang terpilih,” tutur mantan anggota DPRD Maros itu.

Havid menambahkan, Tahfidz juga ada program pasangan pipa PDAM gratis buat warga. 

Warga pun kompak berteriak “Tahfidz!”. Mereka yakin persoalan air ini bisa teratasi. 

“Jadi kami sangat berharap bapak ibu sekalian bisa berdoa dan memberikan suaranya untuk kemenangan kami, Tahfidz,” ucapnya.

“Dua detik saja di sujud terakhir dalam salat, kami mohon didoakan. arena doa di sujud terakhir itu diijabah oleh Allah,” pungkas Havid. (*) 

Baca Juga :   Guru SD Ini Ingin Jadi Wali Kota Makassar. Ini Motifnya

dibaca : 38



Komentar Anda

Berita lainnya Politik

Populer Minggu ini

Arsip

To Top