BULUKUMBA, UJUNGJARI – Sosialisasi lanjutan kembali dilaksanakan Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 3. Tomy Satria Yulianto-Andi Makkasau.
Rabu (14/2020, Calon Bupati Bulukumba, Tomy Satria Yulianto, kembali menyapa masyarakat dalam ajang silaturahmi tatap muka , kali ini TSY menyapa warga Kelurahan Loka, Kecamatan Ujungbulu, yang berlangsung di Jalan Gajah mada.
Pantauan dilokasi, kegiatan sosialisasi tatap muka itu berlangsung dengan tetap menerapkan protokoler kesehatan. Dalam pertemuan itu, para peserta yang hadir didominasi emak-emak.
Mereka hadir untuk menegaskan komitmen berada dalam barisan pemenangan kacamatayya.
“Saya ingin perubahan, dan lorong kami ditata, kami warga Loka yakin itu bisa terlaksana jika Pak Tomy jadi Bupati,”ucap Nurbaya salah satu emak-emak yang hadir diacara tersebut.
Sementara itu Tomy Satria dihadapan peserta sosailisasi, mengatakan kehadirannya ditengah-tengah masyarakat Kelurahan Loka untuk meminta restu dan dukungan serta doa untuk maju sebagai Calon Bupati Bulukumba.
“Saya datang disini bapak dan ibu sekalian, untuk Mappatabe’ mohon doa dan dukunganta semua dan yang terpenting, pastikan 9 Desember mendatang coblos nomor urut 3,”ajak Tomy.
Tomy melanjutkan, kedepan jika dirinya bersama Andi Makkasau diamanahkan memimpi Bulukumba, selain akan menggratiskan BPJS dan program pendidikan gratis mutlak, juga akan dilakukan penataan lorong.
“Memang itu masuk dalam program kami yakni penataan lorong beradab, agar tidak kumuh,menjadi lorong yang nyaman dan aman,”ucapnya.(*)