TAKALAR, UJUNGJARI-Dua buah rumah potong hewan (RPH) yang terletak dikecamatan Pattallassang dan kecamatan Polongbangkeng utara dalam waktu yang tidak lama lagi akan kembali difungsikan setelah sekian waktu kedua RPH tersebut terbengkalaikan pemanfaatannya.
Difungsikannya kedua buah RPH tersebut terlihat saat Bupati Takalar, H Syamsari Kitta didampingi kepala dinas pertanian, H Muhammad Hasbi dan kepala bagian humas dan protokeler, Sainal Mannan meninjau lokasi RPH.
Bupati Takalar, H Syamsari Kitta menyampaikan bahwa rehabilitasi RPH harus benar-benar memperhatikan standar rumah potong hewan yang ditetapkan pemerintah.
” Kehigenisan tempat pengolahan hewan harus dijaga dengan sebaik mungkin sehingga dapat menghasilkan dagjbg yabg segar untuk dikonsumsi oleh masyarakat,” Kata Syamsari Kitta, belum lama ini.
Untuk itu, Bupati Takalar mengatakan sebelum kembali diaktifkan, RPH akan dibenahi terlebih dahulu infrastruktur pendukungnya, termasuk memperbaiki fasilitas pemotongan hewan agar sesuai dengan standar RPH.
” Guna memenuhi standar RPH, kita harus membenahi sejumlah sarana dan prasarana RPH ini sehingga dengan demikian potensi meningkatkan ekonomi melalui RPH dapat direalisasikan,” Ucap Bupati Takalar.
Sementara itu, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan H Muhammad Hasbi mengungkapkan bahwa difungsikannya kedua buah RPH tersebut akan terlaksana setelah Kementrian pertanian (Kementan) mengucurkan dana bantuan rehabilitasi.
” Alhamdulillah, keinginan Bapak Bupati agar kedua RPH tersebut difungsikan akan terwujud dalam waktu singkat, setelah kami mendapat dana bantuan dari Kementan RI, semua ini berkat saran dan dukungan Bupati Takalar,” Ucap H Muhammad Hasbi. (Ari Irawan)