ikut bergabung

Layanan Prima Semen Tonasa Bangkitkan Pasar Retail


BINGKISAN -- Seorang mitra usaha Semen Tonasa ketika menerima bingkisan dari PT Semen Tonasa. Langkah ini sebagai salah satu upaya untuk tetap menjaga kepercayaan dan kerekatan kepada pelanggan dan mitra.

Sulsel

Layanan Prima Semen Tonasa Bangkitkan Pasar Retail

PANGKEP, UJUNGJARI.COM — Memasuki era baru normal khususnya pada pelaku industri, tentunya mengalami dampak atas pandemi yang melanda seluruh lapisan negeri. Sehingga berpengaruh pada serapan pasar. Tidak terlepas pula pada produk semen. Pemberlakuan aturan protokol kesehatan pada semua unit bisnis perlu dilakukan penyesuaian dalam menjalankan usahanya yang dapat memengaruhi daya beli masyarakat dalam kondisi saat ini khususnya pasar retail.
Pelaku Industri dituntut untuk senantiasa memperkuat kepercayaan dan jaringan dengan pelanggan agar permintaan konsumen tetap terlayani. Sebagai produsen semen terbesar di Kawasan Timur Indonesia, kepercayaan dan kerekatan dengan pelanggan adalah mata rantai yang harus dipertahankan sebagai bentuk tanggungjawab perusahaan memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya. Sebagaimana dalam misi perusahaan yaitu memproduksi semen untuk memenuhi kebutuhan konsumen dengan kualitas dan harga bersaing serta penyerahan tepat waktu.
PT Semen Tonasa sebagai salah satu perusahaan BUMN tetap konsisten dalam menjalankan visi dan misi perusahaan, walau di tengah pandemi wabah virus Corona atau Covid-19. Target produksi tetap menjadi prioritas untuk memenuhi kebutuhan pasar mengingat beberapa daerah pasar mengalami pertumbuhan terkait pengembangan infrastruktur serta pemenuhan pasar retail yang mulai memperlihatkan pertumbuhan yang positif.
Karo Humas & Sekretariat PT Semen Tonada, Andi Muhammad Said Chalik, mengatakan, kerjasama dan semangat korporasi khususnya tim penjualan tetap intens dalam menyikapi dan memenuhi kebutuhan pasar, menjalin kerekatan dengan toko penyedia bahan bangunan sebagai pasar retail, juga dengan pengguna langsung produk Semen Tonasa. Yaitu pekerja bangunan dalam upaya meningkatkan layanan dengan pelanggan. Sharing product knowledge dengan pekerja bangunan merupakan aktivitas yang efektif untuk penguatan edukasi aplikasi produk. Sehingga standardisasi yang ditentukan pabrik sesuai dengan aplikasi di lapangan.
Sebelum masa pandemi temu pelanggan dan pelatihan aplikasi produk senantiasa dilakukan sebagai bentuk penghargaan dan loyalitas pelanggan terhadap produk Semen Tonasa. Perusahaan memberikan apresiasi kepada pelanggan berprestasi yang mampu membukukan penjualan semen dalam jumlah tertentu, membangun relationship jangka panjang dengan stakeholder maupun pelanggan/peritel ataupun mitra kerja (distributor) adalah hal yang penting untuk menjamin produk sampai ke konsumen yang bertujuan meningkatkan sinergi antara manajemen Semen Tonasa dengan mitra kerjanya.
Walau kondisi saat ini sarat dengan keterbatasan dalam melakukan aktivitas, namun komunikasi dan koordinasi dengan konsumen tetap dijalankan dengan dukungan sistem digitalisasi virtual.
”Kami berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dengan sepenuh hati,” tegas Said Chalik. (amir)

Baca Juga :   Timsus Narkoba Polda Sulsel Sukses Gagalkan Peredaran Sabu Pria Paruh Baya

dibaca : 43



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top