ikut bergabung

KPU Toraja Perkenalkan Pemutakhiran Data Pemilh Lewat Aplikasi KLIK


Sulsel

KPU Toraja Perkenalkan Pemutakhiran Data Pemilh Lewat Aplikasi KLIK

MAKALE, UJUNGJARI– KPU Tana Toraja menggelar konfrensi pers, Rabu (15/7) di ruang Media Center Tongkonan.

Ketua KPU Tana Toraja, Rizal Randa didampingi komisioner KPU Toraja, Intan Parerungan, Alexander Kambuno, dan Rahmat Hidayat memperkenalkan sistem aplikasi pemutahiran data pemilih melalui aplikasi KLIK Serentak se-Indonesia.

Kata Rizal Randa, Pilkada tahun 2020 dihelat 9 Desember. Sekitar 193.698 daftar pemilih akan dimutahirkan, dan terjadi penambahan pemilih dibanding daftar pemilih Pileg tahun sebelumnya 2019 yakni 162.655.

Menurut dia, pemutahiran daftar pemilih tahun ini lebih canghih dari sebelumnya sebab menggunakan teknologi mutahir Klik yaitu aplikasi yang disiapkan KPU. Ini untuk memudahkan masyarakat melihat apakah sudah terdaftar sebagai pemilih atau belum.

Sistem pemutahiran lainnya dengan melibatkan Petugas Pemutahiran Data Pemilih (PPDP), dan untuk Tana Toraja sekitar 546 petugas akan door to door dengan cara kerja sesuai protokol kesehatan, dan dilengkapi APD.

Sambung Rizal, baik Komisioner KPU maupun PPDP sebelum bertugas akan menjalani rapid tes dari Satgas Covid-19 Tana Toraja.

“Hasil rapid tes massal, ditemukan PPDP reaktif 5 orang. Ada juga sekitar 20 orang yang tidak mau menjalani rapid tes. KPU akan tegas dengan aturan,” tutur Rizal.

Komisioner KPU, Intan Parerungan menambahkan, Pilkada Tana Toraja tahun 2020, terdapat penambahan 15 TPS, dari total TPS sebelumnya sebanyak 532. Setiap TPS jumlah pemilih maksimal sebanyak 500 orang.

Baca Juga :   Suardi Sebut Cara Non Tunai Tips Hindari Pemotongan Bantuan Masjid

Rahmat Hidayat, Komisioner lainnya menambahkan, akan ada lomba fotography dari 17 Juli hingga 15 Desember 2020. (agus)

dibaca : 41



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top