BULUKUMBA, UJUNGJARI.COM — Hujan yang terus mengguyur wilayah kota Kabupaten Bulukumba dan sekitarnya, Senin (25/5/2020) sekira pukul 17.15 Wita, akibatnya sejumlah titik dalam wilayah kota Bulukumba terendam air.

Salah satu lokasi yang terparah yakni di Jl Jambu, ketinggian air di area ini setinggi paha orang dewasa, demikian pula di Jl Muh Noor, Jl Mappijalan, Jl Nangka dan sejumlah wilayah lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bahkan nampak sejumlah pemukiman terendam air, termasuk salah satu masjid di Kelurahan Loka ikut digenangi air. Demikian pula di sekitar kampus STAI Al Gazali di Jl Gajah Mada juga terendam air. Termasuk di sekitar kantor Bappeda Bulukumba, kantor Kementerian Agama juga terendam air.

Irfan, salah seorang warga di Jl Muh Noor mengatakan, sejak hujan turun menjelang maghrib, dia bersama keluarganya mulai mengamankan barangnya, mengingat di daerah tempat tinggalnya memang sudah sering digenangi air setiap musim hujan tiba.

Hal yang sama disampaikan Rezky warga Jl Gajah Mada, akibat curah hujan yang tinggi, rumahnya kembali digenangi air hingga masuk ke kamar tidurnya.

Kepala BPBD Bulukumba Andi Akrim Amir yang dihubungi Senin malam menjelaskan, beberapa saat setelah dilaporkan air menggenangi pemukiman warga, pihaknya bergerak bersama personil BPBD, Tagana, TNI Polri, sekaligus mengevakuasi warga.

” Hingga malam ini sudah ada sekitar 50 orang lebih yang dievakuasi dan untuk sementara kita siapkan penampungan di kantor Bappeda Bulukumba,” kata Andi Akrim, sambil menambahkan, genangan air dipengaruhi air dari hulu yang cukup banyak, apalagi insentitas hujan yang tinggi bersamaan dengan air pasang laut.

” Kami imbau warga agar tetap waspada, mengingat curah hujan masih cukup tinggi,” harapnya.

Wakil Bupati Bulukumba Tomy Satria bersama Ketua KSP Berkat Andi Makkasau serta tim medis ikut turun memantau sejumlah wilayah yang digenangi air, bahkan ikut membantu warga yang dievakuasi ke kantor Bappeda.

Tomy berharap masyarakat tetap sabar menghadapi cobaan ini dan mudah-mudahan air cepat surut.

Sementara Diskominfo Kabupaten Bulukumba Muh Daud Kahal menyampaikan data warga terdampak banjir pada hari Senin (25/5/2020) tersebar BTN Mayapada di Jl Jambu sebanyak 22 KK (94 jiwa), poros Jl Jambu sebanyak 27 KK (138 jiwa), di Jl DI Panjaitan 11 KK (41 jiwa), Jl M Suprapto 32 KK (147 jiwa), Jl Nangka 37 KK (148 jiwa).

Pada Jl Kenari 1 KK (3 jiwa), Jl Durian sebanyak 24 KK (101 jiwa), di BTN 2  sebanyak 20 KK (97 jiwa).

” Total terdampak banjir sebanyak 174 KK atau sebanyak 769 jiwa. Semoga genangan air ini segera surut,” kata Daud.-