ikut bergabung

Camat Biringkanaya Pompa Semangat Tim Gugus Tugas Covid-19


Berita

Camat Biringkanaya Pompa Semangat Tim Gugus Tugas Covid-19

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Tiga pilar kecamatan Biringkanaya, kembali menggelar rapat koordinasi (Rakor) terkait beberapa upaya pencegahan dan penanganan Covid-19 di wilayah kecamatan Biringkanaya, kota Makassar.

Rakor yang digelar di Posko Covid-19 di Kantor Kecamatan Biringkanaya, Kamis malam (14/5), dipimpin langsung oleh Camat Biringkanya, Dr. H Andi Syahrum, SS, SE, MSi, dihadiri Kapolsek dan Komandan Koramil, serta Lurah se kecamatan Biringkanaya.

Ada beberapa poin penting yang disampaikan Camat Andi Syahrum dalam rakor tersebut, diantaranya adalah terkait pemberlakuan PSBB tahap dua, pelaksanaan posko terpadu Covid-19 di perbatasan, posko kelurahan, dan beberapa hal penting lainnya terkait penanganan Covid-19 di kecamatan Biringkanaya.

Baca Juga

“Memang dua kali seminggu, kami rakor terkait penanganan Covid-19 di Biringkanaya. Kita bahas bersama dan mengevaluasi apa-apa saja yang mesti kita benahi dan terus kita tingkatkan terkait PSBB dan beberapa hal lainnya soal percepatan penanganan Covid-19 ini,” jelas Andi Syahrum.

Secara umum, lanjut Andi Syahrum, pelaksanaan PSBB tahap dua di kecamatan Biringkanaya berlangsung ralatif aman dan lancar. Termasuk pelaksanaan posko terpadu Covid-19 di perbatasam simpang lima bandara Sulhas, berjalan tertib dan lancar.

“Alhamdulillah, hingga saat ini posko Covid di perbatasan simpang lima bandara, tetap fokus dan konsisten menjalankan tugasnya, demi memutus mata rantai Covid-19,” pungkas Andi Syahrum.

Camat juga meminta kepada seluruh anggota Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 kecamatan Biringkanaya, agar terus semagat dan kompak dalam menjalankan tugasnya.

Baca Juga :   Wabup Selayar Pimpin Rakor Percepatan Penurunan Stunting

“Tabe bapak ibu lurah, tolong semua menjalankan tugas covid ini dengan baik. Intinya adalah koordinasi, kalau ada apa-apa di wilayahta, segera sampaikan. Jangan diam, semua harus kompak dan bergerak bersama-sama melawan Covid-19,” ketusnya.  (drw)

dibaca : 32



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top