SIDRAP, UJUNGJARI.COM — Hanya persoalan sepele saja, Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) di Kecamatan Pitu Riase, Kabupaten Sidrap, menjadi korban penganiayaan oleh suaminya sendiri, Minggu (10/05/2020) sekira pukul 07.00 wita pagi tadi.

Korbannya adalah Rosmawati (48). Dia dianiaya oleh suaminya Sudirman (58) di rumahnya sendiri di Dusun 4 loka-lokae desa Bonto, Kecamatan Pitu Riase, Sidrap.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Akibat kejadian itu, korban dilarikan ke puskesmas Barukku untuk dirawat karena mengalami luka-luka di sekujur tubuhnya akibat dipukul benda tumpul.

Kapolsek Pitu Riase, IPDA Andi Aswan mengatakan, pihaknya telah menangani kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).

Dari hasil penyelidikan, kronologis kejadian berawal saat korban datang dirumahnya untuk mengambil tungku pembakaran ikan.

Namun pelaku tak lain suaminya sendiri meminta korban untuk mengambil semua barangnya yang ada dirumah.

Saat itu, korban mengatakan kalau dia tidak bisa membawanya semua sehingga pelaku emosi dan mengambil batang kayu lalu memukul korban beberapa kali pada bagian kepala dan badan korban.

Korban pun merintih kesakitan hingga warga membawanya ke puskesmas Barukku untuk selanjutnya diberikan perawatan.

“Kita sudah mendatangi TKP untuk mengambil sejumlah keterarangan terkait penganiayaan itu. Belum diketahui apa motif pelaku,” tandasnya. (irwan)