Site icon Ujung Jari

Komitmen Cegah Penyebaran Corona, Dharma Lautan Utama Makassar Lakukan Penyemprotan di Atas Armada dan Kantor Cabang

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Virus Corona yang merebak ke berbagai belahan dunia termasuk Indonesia, telah memunculkan kekuatiran masyarakat. PT Dharma Lautan Utama sebagai operator transportasi laut terkemuka di Indonesia, berkomitmen menjaga keselamatan dan kenyamanan pelanggannya. Yakni dengan melakukan langkah pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19.
”Sebagai bentuk kepedulian dan kesadaran kami dalam rangka turut serta melakukan gerakan pencegahan penyebaran virus Corona yang kini tengah melanda sebagian besar negara di dunia, kami telah melakukan langkah pencegahan,” ujar Kepala Cabang PT Dharma Lautan Utama Makassar, Budiono, SE.
Menurut Budiono, penyakit Corona adalah penyakit menular yang disebabkan virus Corona. Dimana, dapat menyebar akibat bersentuhan langsung dengan orang yang telah terinfeksi. Atau melalui percikan air liur lawan bicara yang terinfeksi.
Tapi, percikan air liur dari orang yang terinfeksi virus ini terlalu berat untuk mampu melintas jauh di udara. Air liur dan virus ini hanya mampu menular dalam jarak satu meter. Ini adalah penyebab penyebaran dari orang ke orang. Selain kontak fisik, juga melalui benda disekitar yang terkontaminasi.
”Jadi sebaiknya jaga jarak minimal satu meter saat berbicara dengan orang lain. Usahakan tidak melakukan kontak fisik, misal berjabat tangan, bergandengan dan lain-lain. Bersihkan secara teratur benda yang sering digunakan orang banyak, misal pegangan pintu, eskalator, tombol lift dan lain-lain,” Imbau Budiono.
Dia melanjutkan, untuk memaksimalkan layanan keselamatan dan kenyamanan pelanggan, baik di kantor cabang maupun di semua armada, PT Dharma Lautan Utama Cabang Makassar sendiri telah melakukan tindakan pencegahan dengan melakukan beberapa hal.
Pertama, melakukan pembersihan secara teliti dan maksimal pada semua piranti dan perlengkapan layanan yang digunakan. Yaitu kegiatan penyemprotan disinfektan secara menyeluruh baik di kantor cabang maupun di semua armada.
”Prosesnya mulai pembelian tiket, check in di pelabuhan, embarkasi di atas kapal hingga saat pelayaran. Kedua, menyiapkan petugas untuk mengimbau pelanggan menggunakan hand sanitizer mulai saat pembelian tiket hingga di atas kapal,” urainya.
Langkah ketiga, lanjut Budiono adalah seluruh armada PT Dharma Lautan Utama dilengkapi air mengalir yang cukup serta sabun cair untuk membasuh atau mencuci tangan.
Keempat, ruang penumpang dan fasilitas yang berada di seluruh armada sudah dibersihkan secara maksimal, disterilisasi dan dilakukan penyemprotan cairan disinfektan secara rutin.
Tidak lupa juga memperhatikan kebersihan makanan dan minuman yang diproses di atas armada kapal dan sesuai standar higienitas yang berlaku serta disajikan juru masak yang memiliki sertifikat kesehatan.
Bagi pelanggan yang merasa kurang sehat dengan gejala awal berupa suhu tubuh tinggi diarahkan menghubungi petugas medis yang telah disiapkan dan selanjutnya diantar ke rumah sakit rujukan terdekat
”Kami ingin menjaga produktivitas layanan angkatan laut dan penyeberangan yang ada di Indonesia tetap tinggi untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional,” pungkas Budi. (amir)

Exit mobile version