MAKASSAR, UJUNGJARI—Kandidat Wali Kota Makassar, dr Fadli Ananda dipersilakan mengikuti konvensi susulan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kota Makassar yang dijadwalkan berlangsung pekan depan. DPC Hanura Makassar masih akan berkoordinasi dengan DPD Hanura Sulsel untuk penentuan jadwal dan tempatnya.
Rencana konvensi susulan itu disampaikan Ketua DPC Hanura Kota Makassar, HM Yunus HJ di Makassar, Selasa (28/1). Ia mengatakan pihaknya mempersilakan kepada bakal calon wali kota yang sudah mendaftar tapi belum mengikuti konvensi untuk mengikuti konvensi susulan.
“Konvensi susulan dijadwalkan pekan depan. Ini diperuntukkan bagi kandidat wali kota yang belum sempat ikut konvensi pada 27 Januari kemarin,” kata Yunus.
Selain Fadli Ananda, beberapa kandidat wali kota lainnya juga dikabarkan akan mengikuti konvensi susulan. Mereka antara lain Moh Ramdhan Pomanto, Andi Baso Ince, dan Syarifuddin Daeng Punna.
Dikonfirmasi terpisah, Fadli Ananda mengapresiasi kebijakan DPC Hanura Makassar yang mempersilakan dirinya ikut konvensi susulan. Dokter spesialis kandungan yang hobi musik dan balap mobil ini tidak sempat hadir pada konvensi pertama 27 Januari kemarin karena sedang punya urusan di luar Makassar.
“Insya Allah saya akan ikut konvensi susulan di Partai Hanura. Mudah-mudahan tidak ada kendala dan semuanya berjalan lancar,” katanya.