PINRANG, UJUNGJARI.COM — Satuan Narkoba Polres Pinrang Unit II yang dipimpin Langsung oleh Kasat Narkoba Polres Pinrang, Iptu Yudhit Dwi Prasetyo, berhasil membongkar peredaran narkoba jenis sabu seberat 1,3 kg dari tangan tiga gembong asal Kabupaten Pinrang, Senin (20/1/2020, sekira pukul 16.00 wita di Kampung Mallang Kec. Duampanua, Kabupaten Pinrang.

Ketiga pelaku yang berhasil tertangkap oleh petugas satu diantaranya, yakni Darwis Alias Awi (37), dihadiahi timah panas lantaran berusaha kabur dan melawan petugas saat hendak di tangkap.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dua tersangka lainnya yakni Abdul Rahman alias Emmang dan Ramon alias bapak Hasan, berhasil diamankan tanpa melakukan perlawanan.

“Ketiga pelaku yang sudah diamankan, ialah merupakan gembong narkoba asal Kabupaten Pinrang. Dari tangan mereka petugas berhasil menyita sabu seberat 1,3 kg,” ujar Diresnarkoba Polda Kombes Pol Hermawan, Rabu (22/1).

Dari tangan pelaku barang bukti yang berhasil di sita berupa 1 buah plastik warna hitam yang didalamnya berisikan lima ball paket narkotika jenis shabu. 1 buah plastik warna hitam yang didalamnya berisikan 1 Kg, Paket narkotika Jenis shabu dan 1 ball paket narkotika jenis shabu.

1 buah termos warna biru. 1 buah unit sepeda motor merk Yamaha Mio Sporti warna hitam. 1 (satu) Buah Mukenah warna putih.

Diketahui hari Senin 20 Januari 2020, sekitar pukul 16.00 wita Pers Sat Narkoba Polres Pinrang UNIT II yang dipimpin Langsung oleh KASAT NARKOBA Polres Pinrang IPTU YUDHIT DWI PRASETYO, S.I.K dan didampingi oleh KBO Sat Res Narkoba IPTU SYARIFUDDIN dan KANIT IDIK II BRIPKA SYAMSUL, S.sos dan anggota Opsnal Narkoba Polres Pinrang Unit II.

Hermawan mengungkap bahwa
terungkapnya peredaran kasus narkoba tersebut, berdasarkan informasi yang diperoleh dari masyarakat. Bahwa sering terjadi transaksi sabu di Kampung Mallang Kec. Duampanua Kabupaten Pinrang.

Setelah dilakukan penyelidikan ternyata informasi itu betul ada, kemudian langsung dilakukan penangkapan Emmang dan Awi. “Setelah mereka diintrogasi kedua mengaku, kalau barang haram itu milik mereka,” pungkasnya.

Kemudian dilakukan kembali introgasi Emmang, dia juga mengaku kalau masih ada sisa dari 5 ball paket shabu tersebut dan disimpan di rumah keluarganya di Kampun Massila Kec. Duampanua Kab. Pinrang.

Sekitar Pukul 17.00 wita Sat Res Narkoba langsung menuju rumah keluarga Emmang dan melakukan penggeledahan diatas rumah dan di temukan 1 buah Termos yang didalamnya berisikan 1 buah mukenah yang terdapat didalamnya 1 buah plastik warna hitam yang berisikan 1 kilo paket shabu dan 1 ball paket shabu yang di temukan di atas rumah.

Kemudian saat Emang, Awi dan Ramon bersama dengan barang bukti dibawa ke Polres Pinrang.

Namun saat hendak dimasukkan kedalam mobil oleh petugas tiba-tiba Awimelakukan perlawan dan berusaha melarikan diri.

Tim Sat Res Narkoba Melakukan pengejaran dan memberikan tembakan peringat sebanyak tiga kali ke udara, namun Awi tetap menghiraukan tembakan peringatan tersebut.

Bahkan ia melakukan perlawan terhadap anggota yang melakukan pengejaran dan pada saat itu langsung memberikan tembak mengarah kekaki kanan tepatnya mengarah ke betis.  (mat)