MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Setelah dimutasi ke Staff Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan Subbid Ekonomi, Irman Yasin Limpo menegaskan dirinya akan mundur dari ASN. Selanjutnya ia akan fokus dalam Pilwali Makassar 2020.
Irman atau yang akrab disapa None adalah Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel di era kepemimpinan Syahrul Yasin Limpo.
Ia kemudian dimutasi ke Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Provinsi Sulsel saat era kepemimpinan Nurdin Abdullah berjalan.
Hari ini, None kembali dimutasi menjadi Staff Ahli. Hal ini juga menjadi bagian dari peleburan Balitbangda ke Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) dalam struktur baru OPD.
Pasca dimutasi kembali, None langsung menegaskan dirinya akan mundur dari ASN. Ia lebih memilih fokus menjadi kandidat calon wali kota dibanding jabatan barunya.
None menambahkan, apabila proses tahapan pemilu telah mulai dan mengharuskan dirinya mundur, maka ia langsung mundur.
“Iya saya akan mundur. Saya akan mundur sesuai tahapan pilwali. Jika tahapannya sudah masuk, otomatis saya akan mundur,” tegasnya.
None juga tak mau memberikan komentar mengenai rencana kedepan dalam jabatannya saat ini. Ia hanya memgatakan untuk tidak berpikir macam-macam mengenai dirinya dan pelantikam kali ini.
“Jangan pikir macam-macam lah, jangan pikir macam-macam ya,” ucapnya.
Walaupun begitu, None tetap mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Nurdin Abdullah. Walaupun Balitbangda dilebur dan tahu bahwa dirinya akan maju sebagai kandidat calon wali kota, Nurdin tetap memberikan jabatan kepada dirinya.
“Ini amanah baru, saya syukuri itu. Saya berterima kasih sama pak gub tetap memberikan saya jabatan,” tutupnya. (Nugo)