Site icon Ujung Jari

23 Sekolah Ikut Diseminasi Hasil Implementasi SPMI 

MAROS, UJUNGJARI.COM — Dinas Pendidikan  (Disdik) Kabupaten Maros menggelar kegiatan diseminasi hasil pengembangan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) program sekolah model tahun 2019.  Kegiatan yang dikemas dalam bentuk pameran ini digelar di gedung Serbaguna Maros, Selasa (26/11/2019).
Diseminasi SPMI tersebut dibuka Kepala Dinas Pendidikan Maros Takdir yang dihadiri jajaran PGRI Maros, perwakilan LPMP, Dewan Pendidikan, pihak  Bawasda, jajaran Bidang Disdismen Disdik Maros serta para pengawas SD- SMP.
Kegiatan diseminasi hasil ini diikuti pula 23 kepala sekolah perwakilan serta ratusan guru SD dan SMP di Maros.
Kadis Pendidikan Maros Takdir  mengatakan diseminasi ini bertujuan memberikan informasi terkini tentang SPMI sekolah model dan sekolah bermutu  tahun 2019.
Selain itu, kata Takdir, kegiatan ini menjadi progres keterlaksanaan 8 standar nasional pendidikan (SNP) dan best pratice agar mendapat dukungan dari pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten/kota, serta menampilkan kemajuan yang telah dicapai sekolah model dalam rangka pemenuhan 8 SNP dalam bentuk pameran.
Ketua panitia pelaksana Abd Muis menyebutkan peserta diseminasi SPMI diikuti sebanyak 23 sekolah terdiri dari 18 sekolah dasar dan 5 sekolah tingkat SMP.
Disebutkan Muis, kegiatan ini akan menilai sekolah model yang ikut dan yang terbaik akan diikutkan dalam kegiatan diseminasi tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
“Dalam kegiatan ini kita juga melaksanakan pameran yang diikuti oleh 23 sekolah model. Pada pameran ini akan dilakukan peninjauan dan penilaian, yang terbaik akan diikutkan dalam diseminasi di Pemprov Sulsel, dan presentasi hasil kinerja Sistem Penjaminan mutu internal (SPMI),” kata Muis. (askari)
Exit mobile version