GOWA, UJUNGJARI.COM — Kalangan jurnalis dari berbagai media baik media cetak, elektronik dan online di Kabupaten Gowa yang tergabung dalam Komunitas Wartawan Kriminal (Kowari) menyatakan mendukung penuh upaya TNI dan Polri dalam mewujudkan situasi aman dan kondusif jelang khususnya pelantikan Presiden dan Wakil Presiden yang dijadwal Minggu 20 Oktober 2019.
Dukungan itu pun sepakat disuarakan dengan menyatakan menolak keras berbagai upaya yang bisa menimbulkan konflik besar. Karena itu Kowari Gowa sepakat menolak paham radikalisme dan terorisme serta melawan isu Sara yang dapat mengoyak persatuan rakyat Indonesia serta menolak pemberitaan hoax.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
” Kami adalah komunitas jurnalis yang cinta NKRI. Maka itu kami sangat mendukung TNI maupun Polri dalam mengamankan proses pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI lusa nanti. Dukungan ini tentu mendasarkan pada upaya kami membantu dengan melawan paham radikalisme, terorisme, melawan isu Sara dan berita hoax,” kata Saribulan selaku Koordinator Kowari Gowa, Jumat (18/10/2019).
Saribulan menyatakan, media merupakan pilar keempat dalam sebuah negara yang menerapkan sistem demokrasi, sehingga peran media bisa menjadi pertimbangan dalam ikut mengarahkan opini publik terkait dengan perdamaian, persatuan dan kesatuan bangsa ini.
” Pemberitaan media itu dipandang publik sebagai sesuatu yang penting sehingga berita-berita yang disajikan media haruslah yang betul-betul sebuah kebenaran. Karena itu kami mengajak masyarakat agar dapat menangkal berita-berita bohong atau hoax khususnya yang banyak menghias media sosial,” kata wartawati Harian Beritakota Makassar ini. (*)