SOPPENG, UJUNGJARI.COM — Menyambut HUT TNI Ke-74, Pandam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi selaku Inspektur Upacara pelaksanaan Upacara dan ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan (TMP) Salotungo Jalan Salotungo Kelurahan Lalabata Rilau Kecamatan Lalabata Sabtu (4/10/2019).

Kegiatan upacara diawali dengan penghormatan umum kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara selanjutnya dilakukan tabur bunga yang didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD XIV Hasanuddin Endang Surawahadi.

Tujuan kegiatan sudah menjadi tradisi sebelum peringatan HUT TNI untuk mengirim doa dan mewarisi nilai-nilai perjuangan dari para pahlawan pendahulu terdahulu.

Usai ziarah Taman Makam Pahlawan, Pangdam, mengungkapkan perjuangan dan pengorbanan para pejuang tersebut harus menjadi inspirasi dan motivasi bagi seluruh anak bangsa, khususnya para prajurit TNI untuk bersikap profesional secara total, untuk kesejahteraan Rakyat.

Kami menunjuk Kabupaten Soppeng sebagai lokasi Ziarah Nasional karena makam pahlawan ini saya pernah pantau lewat udara beberapa waktu lalu.

Terkait Lokasi TMMD 106, karena kami yakin Soppeng adalah lokasi yang aman dan masyarakat budaya gotong royongnya masih kental.

Turut hadir, Danrem 141/Toddopuli, Bupati Soppeng, Ketua DPRD, Anggota Forkopimda, Pimpinan SKPD. (Sartono)