SIDRAP, UJUNGJARI.COM — Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) kembali menggelar yudisium mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya, Kamis (3/10/2019) di Gedung FISIP UMS Rappang.

Tercatat, sudah sebanyak 150 mahasiswa calon wisudawan dan wisudawati yang telah mengikuti proses yudisium, yang terdiri dari 96 orang yang berasala daro Program Studi Administrasi Publik dan 54 orang dari Program Studi Ilmu Pemerintahan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara prosesi yudisium dipimpin oleh Dekan FISIP UMS Rappang Herman Dema, S.Pd.,S.I.P.,M.Si bersama Wakil Dekan FISIP UMS Rappang Dr. Erfina, S.Sos.,M.Si, Ketua Prodi Ilmu Pemerintahan Abdul Jabbar, S.I.P.,M.Si dan Ketua Prodi Administrasi Publik Muhammad Ikbal, S.Sos.,M.Si dan beberapa dosen lainnya.

Dekan FISIP UMS Rappang, Herman Dema berpesan kepada para mahasiswa supaya mampu berkompetisi dan berkolaborasi di tengah persaingan ketat di era serba cepat saat ini. Terlebih, jika alumni Prodi Ilmu Pemerintahan dan Administrasi Publik merupakan program kuliah yang memiliki peluang serta tantangan cukup baik kedepan.

“Dengan yudisium ini, itu menandakan bahwa kalian telah resmi menyandang gelar sebagai seorang sarjana, karena telah melalui proses akademik dikampus tercinta UMS Rappang. Namun yang terpenting dari itu semua, bagaimana ilmu yang anda dapatkan ini, dapat bermanfaat ditengah-tengah masyarakat”harapnya.

Lanjut Dekan FISIP UMS Rappang, juga berpesan supaya mahasiswa lulusan Prodi Ilmu Pemerintahan dan Administrasi Publik mampu membawa nilai-nilai yang unggul, profesional islami, punya jiwa enterpreuner dan berdaya saing di era digitalisasi sesuai dengan slogan UMS Rappang yaitu The Enterpreunership Digital University.

“Ingat.. Kalian adalah duta-duta UMS Rappang di masyarakat, jadilah teladan dan contoh yang baik di masyarakat,” harap Herman.

Salah satu peserta yang mengikuti yudisium, Aswan sangat berbahagia dan merasa bangga kuliah di UMS Rappang.

“Banyak hal yang kami dapatkan selama kuliah di UMS Rappang, kampus yang modern berbasis Informasi dan Teknologi (IT) dan dalam proses perkuliahan ada penanaman nilai-nilai islami yang kuat”ucap mahasiswa Prodi Ilmu Pemerintahan itu. (Ady)