Site icon Ujung Jari

Melalui Kegiatan Orientasi, Bupati Soppeng Harap Terjalin Kemitraan Dalam Roda Pemerintahan

SOPPENG, UJUNGJARI.COM — Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Sulawesi Selatan kerjasama dengan Sekretariat DPRD Kabupaten Soppeng gelar Kegiatan Orientasi Anggota DPRD di Hotel Phinisi Travellers, Jl. Lamaddukelleng, Makassar, Senin (23/9/2019).

Acara yang di buka langsung oleh Bupati Soppeng H Andi Kaswadi Razak dihadiri sebanyak 30 Anggota DPRD Kabupaten Priode 2019-2024.

Bupati Soppeng, H. A. Kaswadi Razak, dalam Sambutannya mengatakan,Atas nama Pemerintah Daerah, kami ucapkan Terima kasih dan apresiasi kepada pihak penyelenggara yang telah melaksanakan kegiatan Orientasi ini bagi Anggota DPRD Kabupaten Soppeng.

Kegiatan ini kami harapkan dapat menjadi masukan dan motivasi bagi Anggota DPRD periode 2019-2024 dalam melaksanakan tugas dan fungsinya sebagai Legislator dan penyambung aspirasi masyarakat,”kata Mantan Ketua DPRD Kabupaten Soppeng dua Periode.

Menurutnya Pemerintah Daerah itu adalah Eksekutif dan Legislatif yang merupakan mitra sejajar dalam melaksanakan Pembangunan, oleh nya itu kami berharap dukungan dari legislatif dengan pola kemitraan dalam pelaksanaan roda pemerintahan di Bumi Latemmamala demi untuk kesejahteraan Masyarakat ujar Bupati.

Sementara itu Kepala BPSDM Provinsi Sulsel selaku panitia Penyelenggara Nasrum Hamzah, SH, MH mewakili Kepala BPSDM Prov. SulSel mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Soppeng dalam hal ini Bapak Bupati Soppeng yang sudah mempercayakan pelaksanaan kegiatan ini kepada kami.

Menurutnya Orintasi ini dilaksanakan berdasarakan Permendagri No. 14 Tahun 2018 tentang Orientasi dan Pendalaman Tugas Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kab/Kota.

Kegiatan ini berlangsung selama 5 hari mulai tanggal 23 sampai 27 September 2019 yang diikuti oleh 30 orang Anggota DPRD Kabupaten Soppeng, dengan Sasaran kegiatan adalah terwujudnya sinergi dalam pelaksanaan tugas pemerintah daerah antara DPRD dengan Pemda. (Sartono)

Exit mobile version