ikut bergabung

Muhammad Arifin Direktur Baru Politeknik Pariwisata Makassar


Berita

Muhammad Arifin Direktur Baru Politeknik Pariwisata Makassar

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Pimpinan Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Kota Makassar secara resmi berganti. Dari Direktur sebelumnya Hajir Muhajir ke Muhammad Arifin.

Pelantikan tersebut dipimpin langsung Deputi Bidang Pengembangan Industri dan Kelembagaan Kemenpar RI, Ni Wayan Giri Adnyani mewakili Menpar, Arif Yahya dalam kegiatan serah terima jabatan di Hotel Claro, Jumat (20/9).

“Pergantian pimpinan merupakan hal yang biasa. Tujuannya, menyegarkan dan kebaikan struktur organisasi,” cetus Ni Wayan.

Baca Juga

Kata Ni Wayan, Poltekpar Makassar bagian terpenting dari Kementerian Pariwisata, khususnya mendukung peningkatan dan pembangunan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM). Sehingga, kebijakan pusat menjadi kiblat dari institusi ini.

“Presiden sudah menetapkan pembangunan SDM adalah prioritas. Presiden menyatakan, Indonesia akan mengarah ke arah lebih maju maka dengan pembangunan SDM menjadi investasi kita,” tandasnya.

Sementara, Direktur terpilih Poltekpar Makassar, Muhammad Arifin mengatakan, pencapaian cita-cita bukan hal yang mudah tapi perlu ada upaya dan kerjasama dengan berbagai pihak.

“Poltekpar Makassar selama beberapa bulan tidak ada pejabat definitif, tapi dengan bersama-sama bisa kita lewati dan lalui. Sehingga, saya sampaikan terimakasih atas kerjasama selama ini,” ucap Arifin.

“Begitu juga, dengan pemberian amanah (sebagai Direktur) bagaimana mengelola institusi ini berdasarkan standar, standar Kemenristekdikti, Ban-PT,” tambahnya. (*)

Baca Juga :   APBD 2022 Makassar Disetujui Dewan, Danny: Ini Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

dibaca : 45



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top