ikut bergabung

Dies Natalis ke-55 Teknik UNM, Ini Agendanya


Berita

Dies Natalis ke-55 Teknik UNM, Ini Agendanya

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar tahun ini genap berusia 55 tahun. Sejumlah kegiatan disiapkan untuk menyemarakkan dies natalis itu.

Dekan Fakultas Teknik UNM, Prof Dr Muhammad Yahya menyebut beberapa kegiatan yang menjadi rangkaian dies natalis tahun ini. Salah satunya adalah seminar nasional tentang pendidikan vokasi dan relevansinya dengan literasi pembelajaran daring.

Selain itu juga digelar beberapa lomba yang diikuti civitas akademika Teknik UNM. Di antaranya pertandingan futsal, bulu tangkis, bola volly, sepak takraw, karaoke, tarik tambang, dan lainnya. Dosen, staf dan mahasiswa berpartisipasi langsung dalam kegiatan ini.

Baca Juga

“Selain itu juga dilakukan lomba robot antar mahasiswa dari berbagai PT di Sulawesi dan luar Sulawesi,” kata Yahya.

Puncak acara perayaan dies natalis Teknik UNM akan digelar Selasa, 2 September mendatang. Akan tetapi sehari sebelum puncak acara atau tepatnya Minggu, 1 September akan digelar Minggu gembira dan gerak jalan santai. (**)

Baca Juga :   Bertemu Wakil Ketua MPR, HMPI Dorong Penguatan Pancasila

dibaca : 163



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Berita

Populer Minggu ini

Arsip

To Top