ENREKANG,BKM–Untuk tetap memastikan jalannya roda pemerintahan di Pemkab Enrekang, Bupati Enrekang,H Muslimin Bando menunjuk Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Enrekang,H Baba sebagai Pelaksana Harian (Plh) Sekda.
Penunjukan tersebut karena Sekda definitih,H Chairul Latanro sedang menunaikan Rukun Islam yang ke-5 (Naik Haji).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekertaris BKD,Abd Fatta mengatakan,sesui dengan Surat Keputusan (SK) Bupati,H Baba menjabat sebagai Plh Sekda selama 40 hari lamanya.SK tersebut berlaku sejak 30 Juli 2019 dan berakhir dua hari setelah sekda definitif pulang dari Tanah Suci,”Pak H Baba ditunjuk Plh sekda selama 40 hari,”kata Fatta kepada BKM dibalik telpon genggamnya,Kamis (1/8).
Menurutnya,ditunjuknya H Baba sebagai Sekda karena dianggap mampu mengemban tugas dengan penuh tanggung jawap.Selain itu,lanjut Fatta H Baba juga dianggap mampu berkodinasi dengan semua aparat pemerintahan lingkup pemkab setempat,”Tentunya beliau (H Baba) di tunjuk Plh sekda karena dianggap mampu mengemban amanah,”jelas Fatta. (suherman karim)