ikut bergabung

Sibuk Urus Mutasi, BKDD Takalar Abaikan Pembayaran Listrik


Sulsel

Sibuk Urus Mutasi, BKDD Takalar Abaikan Pembayaran Listrik

 

UJUNGJARI, TAKALAR-Lantaran diduga sibuk mengurus soal mutasi dan pelatihan kepemimpinan (Latpim), Badan kepegawaian daerah dan diklat (BKDD) Kabupaten Takalar dituding telah mengabaikan pembayaran listrik selama 3 bulan, akibatnya pihak perusahaan listrik negara (PLN) dirugikan secara materil.

Beruntung, mangkraknya pembayaran listrik tersebut, pihak PLN Rayon Takalar belum mengeluarkan efek jera, seperti pencabutan meteran sehingga aktivitas dikantor yang dinakhodai H Rusdi Sennang masih berjalan lancar.

” BKD Takalar telah menunggak selama 3 Bulan, teguran agar pembayaran tunggakan segera dilunasi, namun hingga sampai saat ini, pihak BKD belum berniat baik melunasi tunggakan tersebut,” Kata petugas PLN Rayon Takalar, minta identitasnya dirahasiakan.Senin (15/7/2019).

Menunggaknya pembayaran listrik milik kantor BKD Takalar dibenar oleh Kepala sub bagian keuangan dan mengatakan mandeknya pembayaran listrik disebabkan pihak bendahara tengah mengikuti pendidikan dan latihan (diklat) selama dua minggu kedepan.

” Listrik kantor belum dibayarkan karena bendahara sedang tidak ada, bendahara lagi diklat,” Ucap Fitriani Kasubag keuangan BKDD Takalar.(Ari Irawan).

Baca Juga :   Buka Baksos Terpadu di Sulbar, PHS: Kami Hadir untuk Mengabdi

dibaca : 32



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top