Site icon Ujung Jari

Danau Tempe Kembali Dilelang

SOPPENG, UJUNGJARI–Danau Tempe yang masuk kewasan Kabupaten Soppeng kembali dilelang. Kegiatan Pelelangan Danau Tempe diselenggarakan oleh Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Soppeng di Aula Kecamatan Marioriawa Senin (24/6) .

Menurut Ketua Panitia Kabid Tangkap dan Daya Saing Hisbullah, kegiatan pelelangan ini merupakan kegiatan rutin dengan harapan dapat mengoptimalkan pengelolalan danau tempe yg dikuasai oleh pemerintah daerah Kabupaten Soppeng. “Sehingga memberikan kesempatan kepada para nelayan untuk mengelolah danau tempe yg memiliki luas kurang lebih 3.000 Ha,” kata Hasbullah.

Asisten Pemerintahan, Drs. Sarianto, M.Si, mengemukakan beberapa alternatif penanganan yang diharapkan dapat menyelamatkan Danau Tempe dan Perairan Umum lainnya diantara nya
mengatur volume tangkapan dengan menentukan jumlah tangkapan maksimum tanpa merusak keseimbangan populasi ikan.

Lanjut Saryanto, memotivasi dan membimbing nelayan dan masyarakat di sekitar Danau Tempe untuk melaksanakan usaha pembudidayaan ikan. Memberikan bimbingan teknis kepada Poklahsar dalam upaya peningkatan diverifikasi usaha seperti pembuatan abon ikan, amplang ikan dan bakso ikan.
Melakukan diversifikasi usaha dan penebaran benih ikan (Restocking) setiap tahun dan pada tahun 2019 akan dilakukan restocking sebanyak 145.000 ekor benih ikan. (sartono)

Exit mobile version