LUWU,UJUNGJARI–Petugas gabungan dari Pos Pam pelaya nan lebaran Idul Fitri tahun 2019 dari Polres Luwu,TNI,Satuan Polisi Pamong Praja Dishub dan petugas dari tim medis secara aktif melakukan pengecekan kondisi kesehatan para sopir angkutan penumpang maupun angkutan barang yang melintas di jalur darat trans Sulawesi, Rabu (29/5/2019).
Kapolres Luwu AKBP Dwi Santoso melalui Kasat Lantas AKP Muhammadi Mukhtari menyebutkan, selama proses arus mudik lebaran idul fitri tahun 2019 seluruh personil dari satlantas, Sabhara ,Reskrim dan intel maupun dari jajaran TNI dan Pemda Luwu terus bergerak memantau arus mudik lebaran “dan memberikan pelayanan tanpa batas bagi masyarakat yang mudik ke kampung halamannya dan melintas di jalur trans Sulawesi wilayah hukum polres Luwu,” kata AKP Muhammadi, Rabu (29/5/2019).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dia mengatakan, jika dalam perjalanan mudik lalu pengemudi mengalami hambatan ataupun gangguan di jalan ,sebaiknya melaporkan hambatan yang di alami di Pos Pam terdekat yang telah di siapkan Polres Luwu sebagai bentuk layanan lebaran saat mudik tahun ini. (Irwan musa)