MAKASSAR, UJUNGJARI.COM –Mahasiswa Seni Rupa Fakultas Seni dan Desain (FSD) UNM mengadakan pameran seni rupa di Wahid Gallery pada sabtu (18/5/2019).
Dalam pameran ini menampilkan berbagai lukisan karya para mahasiswa angkatan 2018 dan beberapa karya-karya dosen.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain berpameran juga ada sharing session tentang kesenian, menggambar bersama, juga berbuka puasa bersama.
Kegiatan ini merupakan tugas akhir mahasiswa seni rupa angkatan 2016 pada mata kuliah manajemen pameran seni rupa.
Ketua Pameran Seni Rupa, Guntur mengatakan bahwa tujuan dari pameran ini adalah untuk menambah wawasan tertkait seni rupa khususnya manajemen pameran.
Dengan kegiatan ini Mahasiswa belajar membuat dan mengolah sebuah kegiatan pameran seni yang kelak nantinya bisa diimplementasi pada masyarakat, juga dunia kesenirupaan nantinya.
“Besar harapan kami setelah melakukan kegiatan ini, teman-teman tetap aktif dalam kegiatan-kegiatan kesenian kedepannya,” katanya.
Pengunjung pun sangat mengapresiasi dan berharap semua bisa lebih tahu tentang seni rupa
Salah satu pengunjung, Arif terlihat takjub dengan beberapa karya yang dipamerkan. Dirinya mengungkapkan bahwa ini merupakan kegiatan yg sangat berharga.
“Kami disini bisa menikmati karya seni yg indah sekaligus menjadi tempat refresing,” ucapnya. (*)