BULUKUMBA, UJUNGJARI.COM — Bak artis ibukota, Putri Maulana Andini alias Puput disambut meriah oleh warga Bulukumba di sepanjang jalan.

Peraih runner up Liga Dangdut Indonesia (LIDA) Indosiar ini tiba di Bulukumba sekitar pukul 10.00 wita.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Puput bersama rombongan dijemput di perbatasan Bantaeng -Bulukumba untuk diarak keliling kota Bulukumba, kemudian finish di lapangan Pemuda, Minggu (5/52019).

Setelah beberapa bulan dikarantina di Jakarta, akhirnya Puput kembali ke kampung halamannya dengan prestasi yang membanggakan.

Terlihat warga yang berada di pinggir jalan pun antusias menyambut idola baru mereka yang diusung di atas mobil bak terbuka.

Puput tampil cantik memakai busana khas kain Kajang, di kepalanya ia mengenakan mahkota.

Arak-arakan menyambut Puput ini sempat memacetkan jalur lalu lintas di beberapa ruas jalan di Bulukumba khususnya di simpang empat Teko.

Tidak sampai di situ warga mengelukan Puput. Usai istirahat di rumah jabatan Bupati, sore harinya Puput kembali ke Lapangan Pemuda untuk mengisi konser penyambutan dirinya yang telah disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Bulukumba.

Ribuan orang tumpah di lapangan Pemuda untuk melihat dan mendengar suara dari idola baru mereka.

Menurut host konser Ancha Kumar, tidak hanya dari Bulukumba, pendukung Puput juga berdatangan dari kabupaten tetangga Bantaeng dan Sinjai.

Karena kondisinya lagi sakit, Puput hanya bisa mempersembahkan satu buah lagu untuk para pendukungnya yang sejak siang sudah memadati lapangan Pemuda.

Pada momentum tersebut, Puput didaulat menjadi Duta Wisata Bulukumba oleh Bupati Bulukumba AM Sukri Sappewali.

Tujuannya agar setiap tampil di berbagai event nantinya, Puput bisa memperkenalkan destinasi wisata yang ada di Bulukumba.

Selain itu Bupati juga memberikan hadiah berupa uang dan cincin emas yang dipasangkan langsung ke jari Puput.

“Ini sebagai hadiah, bahwa Puput telah berjuang dan mengharumkan nama Kabupaten Bulukumba,” ungkap AM Sukri Sappewali.

GM Local Acquisition PT Indosiar, Linda Wibisino yang ikut dalam rombongan kepulangan Puput memberikan cinderamata kepada Bupati dan Wakil Bupati.

Linda Wibisono kagum dengan antusiasme warga menyambut Puput. Ia mengatakan bahwa Sulawesi Selatan memang memiliki talenta-talenta di bidang musik.

“Mungkin di sini, memang sudah ada budaya sejak dini anak-anak dilatih menyanyi,” bebernya. (**)