Site icon Ujung Jari

Usai Dilantik, ISPI Sulsel Langsung Gelar Seminar Nasional Peternakan

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Ikatan Sarjana Peternakan Indonesia (ISPI) Sulsel menggelar seminar nasional tentang peternakan yang dirangkaikan dengan pelantikan pengurus ISPI Sulsel periode 2018-2022 di Hotel Dalton Makassar, Sabtu (27/4/2019) lusa.

Ketua ISPI Sulsel terpilih, Dr Syahrir Akil mengatakan, seminar nasional kali ini ISPI memilih tema “Membangun Sumber Daya Peternakan di Era Industri 4,0.

Pada seminar ini, kata dia, panitia menghadirkan empat pembicara. Keempatnya adalah Ir Didiek Purwanto (Ketua PB ISPI), Prof Dr Ir Lelah Rahim (Dekan Fakultas Peternakan Unhas), Suaedi Sunanto (CEO Nutricell) dan Dr Syahrir Akil (Ketua ISPI Sulsel).

Berdasarkan rundown acara, sebelum seminar lebih dulu dilakukan pelantikan pengurus ISPI Sulsel periode 2018-2022. Adapun komposisi pengurus inti  ISPI Sulsel yakni ketua umum dipercayakan kepada Dr Syahrir Akil yang didampingi empat ketua bidang masing-masing Taufik, Amas Majid, Nurlaeli Kaso dan Abd Kadir.

Sementara itu, posisi sekretaris dipercayakan kepada M Fadhlirrahman dan bendahara Andi Ferial Jalaluddin.

Acara ini ditutup dengan pelaksanaan rapat kerja pengurus. Pada rapat kerja akan dibahas program yang akan dilakukan periode 2018-2022. (*)

Exit mobile version