ikut bergabung

Perkuat PPID, Kominfo SP Sulsel Lakukan Monev


Sulsel

Perkuat PPID, Kominfo SP Sulsel Lakukan Monev

TORAJA UTARA, UJUNGJARI– Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Kominfo SP) Sulsel melalui Bidang Informatika melakukan monitoring dan evaluasi terhadap penguatan peran dan fungsi Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) pembantu di Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara.

Monev itu, kata Kepala Bidang Informatika Kominfo Sulsel, Badaruddin merupakan salah satu langkah untuk memaksimalkan peran PPID di daerah. Selain itu, juga untuk melihat seberapa besar peran yang sudah dilakukan PPID dalam mengelola informasi.

Badaruddin menjelaskan, tim dari Kominfo SP Sulsel dibagi dua. Ada yang melakukan monev di Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara. Khusus monev di Kabupaten Toraja Utara, dipimpin langsung Badaruddin.

Dia mengemukakan, kehadiran mereka di kabupaten tersebut untuk melihat sejauh mana pelaksanaan pengelolaan pelayanan informasi dan dokumentasi di daerah tersebut.

Karena menurutnya, sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri nomor 3 Tahun 2017 Pasal 27, bahwa gubernur selaku wakil pemerintah pusat, melakukan pembinaan dan pengendalian penataan pengelolaan layanan informasi dan dokumentasi.

“Oleh karena itu, Dinas Kominfo Provinsi Sulsel selaku PPID utama melakukan monitoring dan evaluasi ini,” ungkap mantan Kabag Humas Pemprov Sulsel itu.

Kepala Dinas Kominfo Toraja Utara, Fitrah mengapresiasi kehadiran Kominfo SP Sulsel. Menurutnya, kunjungan itu menjadi momen penting bagi Kominfo Toraja Utara untuk sharing dan melakukan konsultasi seputar tugas-tugas dan kewenangan PPID.

Baca Juga :   Di Soppeng, 1113 Hewan Qurban Disembelih di Hari Idhul Adha

“Kami menggunakan momen ini untuk menerima masukan dan saran untuk meningkatkan kapasitas PPID kami,” ungkapnya. (*)

dibaca : 37



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top