GOWA, UJUNGJARI.COM — Tidak terima ditilang polisi saat sweeping di Jalan Tun Abd Razak, seorang pengendara motor yang tidak mengenakan helm menghunuskan parang kepada petugas kepolisian saat penertiban.

Lelaki yang belum diketahui identitasnya itu mengacungkan parang menantang petugas yang menahannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Siapa berani tahan ka,” kata pemuda tersebut.

Petugas Kepolisian Satlantas Polres Gowa lalu menahannya sambil mengancam dengan memperlihatkan pistol.

Pria berusia sekitar 20 tahunan itu lalu diamankan dan ditahan di polres gowa.

“Saat penertiban petugas menjaring 76 unit kendaraan, yang membayar di tempat sebanyak 38 unit senilai Rp.43.618.475. Terdiri dari Roda 4 sebanyak 18 unit Rp.39.912.695 dan roda 2 sebanyak 14 unit Rp3.705.780,” kata kepala UPT Pendapatan Wilayah Gowa Zulkarnain Malik. (rahma)