MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Jelang pencoblosan 17 April, ratusan tim pemenangan Caleg Kota Makassar daerah pemilihan (Dapil) 3 kecamatan Biringkanaya dan Tamalanrea, Haji Abdul Rahman (HAR), malam ini berkumpul dan makan malam bersama di posko induk pemenangan HAR di Kampung Bontoa Kelurahan Parangloe, Kecamatan Tamalanrea, Makassar.
Ratusan tim dari 19 kelurahan yang tersebar di kecamatan Biringkanaya dan Tamalanrea hadir dan berkumpul dalam rangka silaturrahmi sekaligus konsolidasi tim jelang pencoblosan 17 April mendatang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selain tim kelurahan, sejumlah tim keluarga dan kerabat HAR dari segala penjuru dari dapil 3 hadir memeriahkan acara tersebut.
Acara silaturrahmi dan konsolidasi tim ini dimeriahkan kelompok musik electon ternama dan beberapa artis lokal Kota Makassar.
Sambil bakar-bakar ikan, seluruh tim yang hadir tapak serius berbincang dan konsilidasi untuk mengantarkan HAR ke kursi parlemen.
Dari kegiatan tersebut, lebih dari 2000 ekor ikan laut didatangkan dari TPI dan beberapa menu khas Makassar lainnya seperti sop saudara, sate, dan konro dihidangkan untuk santap malam.
Saking padatnya acara itu, jalan poros Bontoa sekitar kantor kelurahan Parangloe sedikit tergangggu alias macet. Itu karena banyaknya warga yang hadir, juga karena padatnya kendaaran yang melintas.
“Saya atas nama pribadi dan keluarga memohon maaf kepada seluruh warga Bontoa dan sekitarnya, karena acara kami ini membuat macet. Sekali lagi saya mohon maaf,” ucap HAR Caleg PKS nomor urut 5 ini.
Menurut HAR, acara malam ini hanya silaturrahmi bisa, makam malam bersama seluruh tim HAR.
“Malam ini kami berkumpul sekaligus konsolidasi tim jelang pencoblosan,” ujar tokoh masyarakat Parangloe ini.
“Semua tim kami hadir, mulai dari tim kelurahan (19 kelurahan). Juga hadir tim keluarga dan kerabat HAR. Ada pula tim milenial dan emmak-emmak serta berbagai komunitas warga lainnya,” pungkasnya. (Drw)