ikut bergabung

Luncurkan Dua Armada Baru, Sanshiro Buka Jalur Soroako-Lutim


Sulsel

Luncurkan Dua Armada Baru, Sanshiro Buka Jalur Soroako-Lutim

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Dua unit armada bus Sanshiro untuk trayek jarak menengah segera diluncurkan dan akan melakukan operasional pertama jalur Soroako-Luwu Timur pada 11 April mendatang.

Peluncuran perdana untuk jalur trans Sulawesi ini menjadi penanda jika PT Sanshiro Putera Burau terus tancap gas.

Sadly Amir, S.Sos, M.Ap, owner Sanshiro kepada Beritakota Makassar, Rabu (3/3/2019) mengatakan peluncuran dua unit armada baru ini telah melengkapi 8 armada bus Sanshiro yang telah ada di Makassar selama ini.

“Iya, rencananya 11 April mendatang kita lakukan operasional pertama dari arah Soroako-Luwu Timur dan pada 12 April besoknya insha Allah kita lakukan juga di Makassar. Untuk jalur Makassar-Parepare sudah kami lakukan sebelumnya,” kata Sadly.

Sadly mengatakan kini Sanshiro sudah memiliki dua cabang di Sulsel yakni di Makassar dan Palopo. Di Makassar dan Palopo memiliki armada 8 unit masing-masing 2 unit untuk trayek jarak menengah, 2 unit untuk jarak pendek antar kota, 2 unit untuk rental dan 2 unit untuk perbatasan. Sanshiro juga memiliki 2 unit bus untuk wisata dengan tujuan kota wisata mana saja di Sulsel. Kantor Sanshiro di Makassar berlokasi di kompleks Pasar Grosir Daya Modern blok H1/5 Makassar.

“Iya kami melihat tingkat kebutuhan masyarakat akan layanan transportasi cukup tinggi. Khususnya di Sulsel ini. Makanya kami coba merambah membuka akses di sini (Sulsel) dan alhamdulillah semua berjalan baik dan meningkat perlahan. Kalau cabang kami disini dibawah naungan PT Sanshiro Putera Burau sedang induk usaha kami ini PT Sanshiro Harapan Makmur berada di Kota Bogor, namun khusus di Bogor itu main bussinesnya adalah rental car,” kata mantan Ketua DPD Hipmi Bogor ini.

Baca Juga :   Istimewanya Pelepasan Tim Softball Porprov Makassar: Dihadiri Sekda dan Dua Kepala Dinas

Diakuinya, kompetitor di sektor jasa transportasi saat ini cukup tinggi. Namun prinsip bisnis yang digunakan Sanshiro tak mudah patah. Filosofi lokalpun dilakukannya sehingga Sanshiro mampu berkembang pesat.

“Kelebihan bus Sanshiro, menggunakan karoseri premium yang lebar dan cenderung rendah sehingga guncangan dapat diminimalisir saat manuver sepanjang jalan Trans Sulawesi yang memiliki kontur yang tidak rata. Ini adalah salah satu kenyamanan ketika menumpangi bus Sanshiro selain fasilitas lainnya yang kami tawarkan ke konsumen. Kami jamin kepuasan konsumen jika menggunakan bus Sanshiro,” kata putra asli Burau ini.

Khusus untuk bus wisata, Sanshiro memberikan yang terbaik. Selama Sanshiro ada di Makassar, kini telah membuka layanan wisata ke kota-kota wisata di Sulsel seperti Tana Toraja, pantai Bira Bulukumba, Leang-leang Maros, termasuk wisata dalam kota dan luar Sulawesi.

dibaca : 166

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top