MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Ratusan anggota Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kota Makassar, hadir mengikuti dzikir dan doa perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 Anggota DPR RI, Aliyah Mustika Ilham, di Hotel Novotel, Jl. Jenderal Sudirman Makassar, Sabtu (30/3/2019) malam.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Ustadz kondang, Oetman Syihab, membawakan ceramah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Di usianya yang sudah mencapai 1/2 abad ini, Aliyah menyampaikan rasa syukur karena masih terus diberi kesehatan untuk mampu mengabdikan diri kepada masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya di kota Makassar.

“Alhamduliah hari ini tanggal 30 maret saya tepat berusia 50 tahun, sudah setengah abad saya hidup di dunia ini, bukan usia yang muda lagi. Terimakasih teman-teman dari BKMT sudah hadir di acara ini, terimakasih sudah mau datang mendoakan kami,” ujar Ketua BKMT Kota Makassar ini.

Pada kesempatan tersebut, Aliyah juga meminta doa dan dukungan untuk kembali maju sebagai Anggota  DPR RI, Periode 2019-2024.

“Saya mohon doa dan dukunganta semua, saat ini saya kembali maju sebagai Anggota DPR RI periode 2019-2024, saya harap saya masih diberikan kesempatan untuk menjadi wakil rakyat sulawesi selatan di senayan, khususnya di wilayah sulawesi selatan satu,” tutur isteri Ilham Arief Sirajuddin (IAS) ini.

Pada kesempatan tersebut, Aliyah juga memperkenalkan putera sulungnya, Amirul Yamin Ramadhansyah (Bang Iyul) yang juga maju sebagai calon Anggota DPRD Sulawesi Selaran.

“Disini hadir anak saya yang juga maju sebagai calon Anggota PDRD Sulsel, mohon doa dan dukungannya juga. Kami sama-sama berkomitmen untuk untuk menjadi representasi warga sulawesi selatan,” tutur Aliyah.

“Tabe ibu-ibu, bapak-bapak mohon doa dan dukungannya,” kata Amirul Yamin Ramadhansyah.

Pada kesempatan tersebut, Bang Iyul, sapaan akrab Amirul sempat menyampaikan ajakan untuk memilihnya pada Pelimu pemilu 17 april mendatang.

“Kalau kita lihatka’ di jalan mohon kita sapa ka’, kalau kita ke TPS tanggal 17 April nanti mohon kita pili ka’,” tutur Bang Iyul.

Sekedar diketahui, Aliyah Mustika maju sebagai calon anggota DPR RI melalui partai Demokrat, nomor urut 1, Daerah Pemilihan Sulsel 1 yang meliputi Kota Makassar, Kabupaten Gowa, Takalar, Jeneponto, Bantaeng dan Kepulauan Selayar.

Sedangkan Amirul Yamin Ramadhansyah maju sebagai calon Anggota DPRD Sulsel, juga melalui partai Demokrat nomor urut 5, Daerah Pemilihan Sulsel 2 (Makassar B) yang meliputi Kecamatan Panakkukang, Manggala, Tamalanrea dan Biringkanaya. (Rls)