MAKALE, UJUNGJARI.COM — Untuk mendorong partisipasi pemilih milenial dalam menyalurkan aspirasi dan hak suaranya 17 April 2019, KPU Tana Toraja akan menggelar Colour Run KPU.

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di Plaza Kolam Makale, tanggal 4-5 April 2019.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Pendaftaran gratis. Panitia menyiapkan kostum, asesoris dan sejumlah hadiah menarik seperti, sepeda, TV, handphone, kipas angin, rice cooker dan beberapa hadiah menarik lainnya,” kata ketua KPU Tana Toraja Risal Randa, Rabu (28/3).

“Masyarakat yang berminat silahkan mendaftar langsung di Sekretariat KPU Jalan Tongkonan Ada’ Malale,” ujarnya.

Menurut Risal, panitia menargetkan ribuan peserta kaum milenial. Pemilu Run ini akan dimeriahkan DJ Ferformace ibu kota Khalisha.

Risal Randa mengajak warga Tana Toraja berpartisipasi meriahkan Color Run KPU sekaligus sosialisasi dan pencerahan cara mencoblos 17 April mendatang. (gus)