LUWU, UJUNGJARI.COM — Putra Sulung Wakil Bupati Luwu terpilih (Syukur Bijak), Muhammad Devy Bijak Pawindu menuturkan pasca pemekaran menjadi kabupaten otonom sendiri, pusat pemerintahan Luwu bergeser ke Belopa.
Diusia 13 tahun, Belopa telah mengalami perubahan yang signifikan. “Dari yang dulunya hanya ibu kota kecamatan, kini menjadi ibu kota kabupaten Luwu dan sebagai pusat pemerintahan,” kata Devi Bijak.
Dia menyebut sudah sepantasnya Belopa menjadi ramai, sebab berbagai suku di Sulsel datang dan beraktivitas di Belopa.
“Selamat Hari Jadi Belopa ke 13. Ramai kotanya, Sejahtera Rakya-nya,” ucap Devy Bijak yang juga Caleg DPR RI Dapil 3 Sulsel dari Partai Demokrat.
(irwan musa)