LUWU, UJUNGJARI.COM — Pemerintah Kabupaten Luwu memberikan stimulan bantuan jamban keluarga kepada masyarakat terpencil di kecamatan Latimojong, Selasa (15/1/2019).
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Luwu Andi Mudzakkar.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Hadir dalam penyerahan bantuan, Kepala Bappeda Luwu Muhammad Rudi, Plt Kadis Damkar Awabim, Kepala Dinas Tarkim Suharjono M Anwar, Sekertaris Dinas Kesehatan Muharam dan para Kepala Desa se kecamatan Latimojong.
Dihadapan warga Latimojong, Bupati Luwu Andi Mudzakkar menuturkan agar bantuan stimulan jamban keluarga ini bisa dipercepat pemanfaatannya.
“Adanya bantuan jamban keluarga tentu masyarakat tidak lagi menumpang ataupun buang air di sembarang tempat. Saya juga menyarankan agar apabila ada lahan yang kosong bisa dikelola dengan baik, jangan biarkan ada lahan yang kosong,” ujarnya.
Bupati Luwu dua periode yang akrab di sapa Cakka ini menambahkan betapa pentingnya adanya jamban keluarga bagi masyarakat. Jika fasilitas jamban tersedia, tentu kesehatan lingkungan yang di tempati masyarakat juga sehat, dan terhindar dari adanya penyakit yang menganggu kesehatan masyarakat.
“Sangat penting untuk adanya pemanfaatan jamban keluarg. Biar lingkungan sehat dan tidak lagi ada warga yang membuang air besar di sembarang tempat, itulah fungsi jamban keluarga yang diberikan dari pemerintah,” kata Cakka. (irwan musa)